Ponsel Dan Tempat Simpan Rokok




Sebuah perusahaan asal China berhasil membuat ponsel yang tidak hanya memiliki desain layaknya kotak rokok tapi juga mampu menyimpan tujuh linting rokok di dalamnya.

Seperti yang dilansir dari Cellular News, Senin, 21/1-2008, ponsel kotak rokok dengan nama Xiang Yan Wang 3838 , di desain khusus mirip dengan merk rokok ternama di China, Chonghwa, yang juga menjadi perusahaan rokok terbesar.

Ponsel itu sendiri mampu berjalan di jaringan dual band GSM 900 dan 1800 Mhz. Selain dapat dipergunakan sebagai alat komunikasi dan berfungsi sebagai tempat penyimpanan tujuh linting rokok, ponsel ini juga dilengkapi dengan kamera dengan resolusi hampir satu megapiksel, perangkat pemutar musik dan slot kartu eksternal memori. Perangkat ini dijual hanya dengan harga lebih dari USD 100.

Meskipun Shanghai Tobacco, pemilik rokok merk Chonghwa, telah mengumumkan peringatan kepada konsumen atas beredarnya rokok chonghwa palsu namun peringatan tersebut tidak berlaku pada ponsel ini. Bahkan belum diketahui juga apa ponsel ini benar-benar telah diberikan ijin resmi. Jadi, berdoa saja agar izinnya cepat keluar dan bisa masuk pasaran Indonesia.


11 komentar to "Ponsel Dan Tempat Simpan Rokok"

testing

Followers

Other WidGet